Persyaratan Wisuda STMIK Musi Rawas Tanggal 27 Agustus 2015

08/04/2015 22:56

P E N G U M U M A N

Diumumkan kepada mahasiswa yang telah dinyatakan Lulus Ujian Komprehensif tahun 2015 bahwa Persyaratan Mengikuti Wisuda sebagai  berikut :

  1. Mahasiswa harus lunas seluruh pembayaran, yang dibuktikan dari keterangan atau memo dari bagian keuangan pada saat mengikuti ujian komprehensif.
  2. Menyerahkan bukti setoran biaya Wisuda, yaitu : (i) Bagi yang akan menyewa / mengembalikan Toga ke pihak Kampus, membayar sebesar Rp 2.700.000,- disetor ke Rekening Bank Syariah Mandiri dengan No. Rekening 705.234.6473. an. Yayasan Dwi Tunggal STIE. (ii) Bagi yang tidak akan mengembalikan Toga ke pihak Kampus, membayar sebesar       Rp 3.000.000,- disetor ke Rekening Bank Syariah Mandiri dengan No. Rekening 705.234.6473. an. Yayasan Dwi Tunggal STIE.
  3. Mahasiswa harus mengumpulkan CD Skripsi dalam bentuk Microsoft Word
  4. Mahasiswa harus menyerahkan bukti  Bebas Pustaka dari Perpustakaan.
  5. Mahasiswa harus menyerahkan Lembar Perbaikan Skripsi yang telah di ACC penguji skripsi.
  6. Bagi mahasiswa yang ujian Komprehensif Gelombang I dan II, pendaftaran Wisuda dimulai tanggal 3 – 8 Agustus 2015.
  7. Bagi mahasiswa yang ujian Komprehensif Gelombang III, pendaftaran Wisuda dimulai tanggal 3 – 13 Agustus 2015.
  8. Tempat Pendaftaran Wisuda di Bagian Jurusan Manajemen dan Akuntansi STIE MURA Lubuklinggau.
  9. Gladi Resik Wisuda pada  Hari  Jumát tanggal 21 Agustus 2015 Pukul 15.00 WIB sampai dengan selesai (Pakaian bebas, pantas dan sopan).
  10. Pelaksanaan Wisuda  pada  Hari  Sabtu tanggal 22 Agustus 2015 Pukul 08.00 WIB sampai dengan selesai.

 

Demikian pengumuman ini disampaikan, Atas perhatiannya diucapkan terima kasih.